• Pembelian lumecolors di website ini pakai kode: PROMOLUMECOLORS akan dapat diskon.
Beranda » Blog » Baju kerja wanita modis chic simple untuk tahun 2022

Baju kerja wanita modis chic simple untuk tahun 2022

Diposting pada 5 May 2022 oleh Fashion Online / Dilihat: 555 kali / Kategori: ,

Dalam melakukan pekerjaan sehari-hari, seseorang juga harus tampil modis dan chic agar nyaman dipandang dan menambah suasana positif ke suasana kerja. Dengan begitu suasana orang lain juga bisa ikut lebih positif dan meningkatkan produktivitas yang baik. Berikut ini style baju kerja wanita modis chic simple untuk tahun 2022.

Bagi yang belum tahu dengan istilah chic, istilah ini merujuk pada suatu kata dari bahasa perancis yaitu chique. Arti dari kata tersebut adalah keanggunan yang digambarkan sebagai karakter yang modis dan anggun. Berikut beberapa baju kerja wanita modis chic simple: 

1. Padukan Blouse dan Ruffle

List baju kerja pertama yang bisa dijadikan pilihan untuk menemani kegiatan bekerja sehari-hari adalah dengan gaya yang santai dan modis. Meski begitu gaya ini tetap terkesan formal dan cocok di segala acara. Namun disclaimer dulu bahwa gaya yang pertama ini lebih cocok untuk pengguna yang memiliki tubuh ramping karena bisa membuat tubuh terlihat lebih berisi. 

Jadi bagi yang sudah berisi disarankan untuk tidak memakai style ini karena akan membuat penggunanya lebih terlihat gemuk. Padukan pakaian berjenis blouse bersamaan dengan office pants atau baggy. Penampilan akan terlihat lebih menarik untuk dilihat dan tidak membosankan. Catatan lainnya adalah coba gunakan warna-warna yang netral namun masih terlihat senada jika dipadukan.

2. Style Formal dengan Blazer

Bagi yang senang dengan tampilan ala wanita karir yang formal, jangan khawatir dengan style ini penggunanya tidak akan terlihat kaku. Berbeda dengan tampilan formal lainnya yang memberikan kesan tegas dan kaku, style yang satu ini bisa memberikan nuansa yang berbeda. Setelan kerja ini bisa lebih terlihat santai walaupun dengan unsur pakaian lain yang lebih formal.

Gunakanlah atasan dengan outer blazer yang berwarna monokrom atau netral. Ditambahkan dengan inner yang berwarna pastel dengan hijab yang senada supaya terlihat lebih santai dan fun. Cobalah berbagai pilihan warna pastel yang ada, dengan demikian permainan warna ini bisa memberikan kesan yang lebih santai daripada hitam dan putih saja. 

3. Blazer dan Plaid Pants

Untuk tampilan baju kerja wanita modis chic simple selanjutnya ini cocok untuk para pekerja yang ingin terlihat aura mudanya. Tampilan ini juga memberikan suasana saat masa-masa kuliah dulu yang pastinya pernah dilewati para pekerja wanita ini. Plaid pants juga cocok untuk orang yang ingin terlihat tidak terlalu monoton dengan warna-warna monokrom, namun motif yang ditampilkan tidak terlalu heboh.

Plaid pants bisa dipadukan dengan penggunaan atasan-atasan yang lebih formal. Contohnya penggunaan outer blazer supaya bisa terkesan tidak terlalu santai karena akan digunakan untuk bekerja. Sedangkan bagi yang berhijab bisa gunakan kerudung pashmina dengan warna yang senada dengan inner.

4. Long Tunic

Jika merasa kemeja, blazer dan lainnya sangat mainstream, item outer yang satu ini bisa dijadikan pilihan. Siapa sangka jika pakaian long tunic akan cocok untuk digunakan bekerja. Outer yang satu ini cocok untuk para pekerja wanita yang ingin terlihat stand out namun tetap terlihat simple dan anggun berkat item tersebut.

Long tunic ini bisa dipadukan dengan beberapa jenis celana seperti plaid pants, kemudian ada office pants yang terlihat sama-sama formal. Untuk yang berhijab, bisa juga digunakan hijab berjenis segi empat maupun pashmina. Bagi yang ingin memakai plaid pants, hindari penggunaan hijab bermotif yang membuat kesannya terlalu mencolok dan kurang simple.

5. Dress

Pakaian kerja terakhir yang membuat penggunanya terlihat anggun dan modis adalah pakaian model dress. Pakaian seperti ini mampu membuat penggunanya terlihat sangat elegan. Namun catatan hindari penggunaan dress yang terlalu mini. Usahakan gunakan dress yang paling tidak setinggi lutut agar terlihat lebih sopan dan formal.

Kesan yang bisa ditampilkan oleh penggunaan dress ini antara lain casual dan profesional. Apalagi jika dress yang digunakan berkerah ditambah dengan lengan sambungan. PAsti orang yang melirik akan segan karena pemakainya terlihat lebih berwibawa.

Demikian rekomendasi singkat untuk baju kerja wanita modis chic simple di tahun 2022 ini. Pergi bekerja bukan alasan seseorang untuk tidak tampil modis, bahkan kini sudah banyak kantor yang membebaskan pegawainya  bergaya sesuka hati asalkan masih sopan. Dengan begini orang bisa lebih kreatif dalam menentukan fashion yang mereka inginkan untuk bekerja.

 

 

Bagikan ke

Baju kerja wanita modis chic simple untuk tahun 2022

Komentar

Mohon maaf, form komentar dinonaktifkan pada halaman ini.

Baju kerja wanita modis chic simple untuk tahun 2022

Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah:

Chat via Whatsapp

Hai Kak, Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan customer support kami

Cs Online
● online
Cs Online
● online
Halo, perkenalkan saya Cs Online
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja